3 Rekomendasi Tanaman Hias Sukulen, Si Mungil yang Jadi Tren

Sering tertukar dengan kaktus, ternyata sukulen bukan nama famili tumbuhan. Dilansir CNN Indonesia, sejatinya sukulen merupakan sifat pada tanaman dengan karakteristik menyerap dan menyimpan air pada batang utama. Singkatnya, setiap tanaman kaktus memiliki sifat sukulen. Sedangkan tanaman sukulen belum tentu masuk ke famili kaktus.

Maraknya orang yang mengoleksi sukulen menjadikan tanaman hias satu ini laku keras di pasaran. Bentuknya yang kecil dan praktis membuat para pecinta tanaman gemar menjadikan sukulen pilihan untuk menghias taman serta mendekor ruangan. Selain mudah dirawat, salah satu keunikannya ialah bentuk dan warna tanamannya yang beragam. Mulai dari warna hijau layaknya tanaman pada umumnya sampai merah muda yang bisa menambah kesan manis saat dihias di dalam ruangan. Buat kamu yang lagi kebingungan memilih jenis sukulen yang pas untuk memanjakan mata, yuk intip rekomendasi dari beberapa sumber terkait tanaman hias mungil nan cantik berikut.

1. Echeveria laui

Pict. by Pinterest

Sukulen bertubuh bak bunga teratai ini ternyata tumbuh dengan lambat. Hal ini membuatnya tetap terlihat mungil dalam waktu lama ketika kamu pajang. Echeveria laui menjadi tanaman hias populer karena warna merah mudanya. Tanaman hias sukulen satu ini berasal dari Oaxaca, Meksiko.

2. Roseum (sedum spurium)

Pict. by Pinterest

Tanaman satu ini merupakan jenis sukulen yang tumbuh rendah. Biasanya sedum spurium hanya akan mencapai ketinggian sekitar 4 hingga 6 inci. Karena bentuk tubuhnya yang mini, sangat cocok jika ingin dijadikan pajangan di ambang jendela dengan sinar matahari penuh. Selain itu, di musim panas, akan tumbuh kelompok bunga merah muda berbentuk bintang di sukulen cantik menyerupai mawar ini.

3. Ekor Burro (sedum morganianum)

Pict. by Pinterest

Kalau kamu sedang mencari sukulen dengan cara perawatan yang super mudah, ekor burro jawabannya! Dikenal dengan sebutan tanaman ekor keledai, sukulen ini memiliki kemampuan tumbuh hingga sepanjang 4 inci yang menyerupai ekor. Ekor burro tumbuh dengan baik di dalam ruangan dan juga digantung, yang mana tangkai panjangnya akan menjuntai ke bawah dengan indah.

Tanaman sukulen mana yang jadi favorit Garden people, nih? Sudah punya koleksi tanaman hias, tapi masih belum ada taman yang pas. Sebelum kelewatan, yuk siapin taman baru di rumah dengan promo #KURMA (Kumpul Ramadan Makin Asri) diskon hingga 40%! Cuma diĀ OKE Garden! Silakan baca di bawah ini untuk informasi lebih lanjut.

Baca juga: Yuk, Bikin Taman #KURMA 4.40% Kumpul Ramadan Makin Asri hanya di OKE Garden